Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2013

I'm Programer I Have No Life

Cara Memaafkan

Jika saya meminta anda menyebutkan salah satu perbuatan yang paling sulit dilakukan dalam hidup, mungkin akan ada beberapa yang menjawab: ' memberi maaf '. Sebelum saya membahas lebih lanjut mengenai cara memaafkan orang lain yang pernah menyakiti kita, terlebih dahulu saya akan memberikan satu cerita dongeng lawas yang sangat inspiratif tentang seorang pria dan seekor ular. Dongeng: Kisah ini dimulai ketika ada seekor ular yang membuat lubang untuk tempat tinggalnya di dekat teras rumah salah satu penduduk setempat, yang kemudian menggigit anak bayi pemilik rumah dan mengakibatkan luka sangat fatal yang berujung kematian. Si pria yang tengah berduka atas kehilangannya ini, memutuskan untuk membunuh ular itu. Keesokan harinya pria ini menunggu di dekat lubang, hingga ketika ular tersebut keluar untuk mencari makanan, dia segera mengayunkan kapak mencoba memotong tubuh ular. Namun karena terlalu tergesa-gesa dia pun meleset, dia hanya memotong ujun

Nasehat Guru Sufi kepada muridnya

Seorang guru sufi mendatangi seorang muridnya ketika wajahnya belakangan ini selalu tampak murung. “Kenapa kau selalu murung, nak? Bukankah banyak hal yang indah di dunia ini? Ke mana perginya wajah bersyukurmu? ” sang Guru bertanya. “Guru, belakangan ini hidup saya penuh masalah. Sulit bagi saya untuk tersenyum. Masalah datang seperti tak ada habis-habisnya, ” jawab sang murid muda. Sang Guru terkekeh. “Nak, ambil segelas air dan dua genggam garam. Bawalah kemari. Biar kuperbaiki suasana hatimu itu.” Si murid pun beranjak pelan tanpa semangat. Ia laksanakan permintaan gurunya itu, lalu kembali lagi membawa gelas dan garam sebagaimana yang diminta. “Coba ambil segenggam garam, dan masukkan ke segelas air itu,” kata Sang Guru. “Setelah itu coba kau minum airnya sedikit.” Si murid pun melakukannya. Wajahnya kini meringis karena meminum airasin. “Bagaimana rasanya?” tanya Sang Guru. “Asin, dan perutku jadi mual,” jawab si murid dengan wajah yang masih m

Kapan Bisa Jadi Juara, Pedrosa?

Valencia - Tahun lalu Dani Pedrosa memperpanjang kontraknya dengan Repsol Honda sampai akhir musim 2014. Akankah dia menyelesaikan musim terakhirnya itu dengan menjadi juara dunia? Sejak pertama kali terjun ke kejuaraan dunia balap motor grand prix di tahun 2001, Pedrosa dipandang memiliki talenta yang luar biasa. Apalagi ketika ia berhasil menjuarai kelas 125cc dan 250cc. Di musim keduanya ia sudah finis di peringkat ketiga kelas 125 cc, dan di musim berikutnya berhasil keluar sebagai pemenang. Telefonica Movistar Honda pun mempromosikannya ke kelas 250 cc di tahun 2004. Hasilnya? Ia langsung juara, dan mempertahankannya pula di musim 2005. Honda pun mempromosikannya lagi ke kelas MotoGP di tahun 2006. Awalnya Pedrosa kurang diyakini bakal berhasil karena tubuhnya terbilang terlalu "mungil" ---tingginya hanya 158 cm-- untuk mengendarai motor kelas 990cc, yang beratnya sekitar 150 kilogram. Tapi keraguan itu segera lenyap ketika Pedrosa finis sebagai

Harapan Rossi untuk 2014

Valencia - Segera setelah balapan penutup musim 2013 kelar dihelat, Valentino Rossi langsung mencanangkan tekad untuk musim 2014. Ia ingin lebih sering bersaing mengejar podium. Sepanjang musim 2013 Rossi, yang kembali membela Yamaha, cuma mencatatkan satu kemenangan, yakni di Assen, Belanda. Selebihnya ia bahkan kesulitan naik podium dengan sengitnya persaingan antara rekan setimnya, Jorge Lorenzo, dan dua pebalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Hal itu tergambar jelas di MotoGP Valencia, Minggu (10/11/2013) malam WIB, yang menjadi balapan pamungkas musim ini. Rossi kesulitan bersaing dengan tiga pebalap terdepan sampai akhirnya cuma finis di posisi empat. Selain kemenangan di Assen, Rossi pun cuma bisa membukukan lima podium lainnya--sekali jadi runner-up dan empat kali finis ketiga--sampai akhirnya finis di posisi empat klasemen. "Balapannya tidak terlalu buruk, terutama setelah pagi ini di mana aku mendapatkan banyak masalah dan tidak cu

Akankah Marquez Bisa Sebesar Rossi?

Valencia - Keberhasilan menjadi juara dunia di usia sangat muda membuat Marc Marquez dijagokan bisa meraih titel-titel selanjutnya. Pemuda 20 tahun asal Spanyol itu pun disebut akan bisa sebesar Valentino Rossi. Rossi tak bisa dipungkiri adalah pebalap terbesar dalam satu dekade terakhir. Selain sempat berjaya di kelas 125 cc dan 250 cc, The Doctor punya tujuh gelar juara dunia pada kelas primer (500 cc dan MotoGP). Atas sukses Marquez menjadi juara dunia di musim debut dan dalam usia masih sangat muda, pebalap asal Spanyol itupun langsung dikait-kaitkan dengan Rossi. Marquez dinilai punya potensi besar untuk mengikuti jejak Rossi dengan meraih banyak gelar dan bahkan jadi legenda di balap motor Grand Prix. "Ada banyak ekspektasi ditempatkan pada Marc terkait Rossi. Rossi sudah menjadi juara dunia dengan motor berbeda, dan itu menjadi barometer yang bagus. Saya pikir membandingkan kedua talenta itu tidak akan adil baik untuk Marquez maupun untuk Rossi,"

Rossi: Rasanya Beda Tanpa Burgess

Valencia - Tes MotoGP hari pertama di sirkuit Valencia jadi hari baru untuk Valentino Rossi, yang mulai bekerja dengan kepala kru anyar Silvano Galbusera. Hasil positif pun menandai kerjasama keduanya dengan Yamaha. Uji coba di sirkuit Valencia, Senin (11/11/2013) malam jadi awal kerjasama Rossi-Galbusera, setelah memutuskan berhenti menggunakan jasa Jeremy Burgess yang telah menemaninya selama 14 tahun terakhir. Burgess berjasa mengantarkan Rossi meraih tujuh gelar juara dunia, dan telah menjadi kepala kru pebalap Italia tersebut sejak berkarier di Honda. "Hari ini sangatlah emosional, ada sesuatu yang berbeda. Kami sudah bekerjasama dengan Jeremy untuk waktu yang lama jadi ini seperti mengulang kembali dari awal, tapi saya senang dan puas dengan tes hari ini (Senin)," kata Rossi seperti dilansir Crash . "Saya sudah mengenal Silvano dari Superbike karena saya pernah melakukan uji coba dengan motor R1 pada 2010 bersamanya dan saya suka cara ke

Ini Dia Kepala Mekanik Rossi Pengganti Burgess

Valencia - Jeremy Burgess tak akan lagi menjadi kepala mekanik Valentino Rossi mulai musim depan. Siapa yang menggantikan Burgess sebagai kepala mekanik Rossi kini sudah diketahui. Kamis (7/11/2013) lalu, Rossi membuat kejutan dengan menyatakan bahwa Burgess akan memimpin tim mekaniknya hanya sampai akhir musim 2013. Padahal, Burgess sudah bersama Rossi sejak debut di balap motor kelas premier pada tahun 2000 dan membantu The Doctor menjadi juara dunia tujuh kali. Salah satu alasan Rossi mengganti kepala mekanik adalah keinginannya untuk tampil lebih kompetitif pada musim mendatang setelah pada musim ini kesulitan mengimbangi Marc Marquez dan Jorge Lorenzo. Hari ini, Senin (11/11), Yamaha mengumumkan pengganti Burgess, yakni Silvano Galbusera. Galbusera akan mulai memimpin tim mekanik Rossi pada musim 2014. "Saya ingin berterima kasih kepada Yamaha dan Valentino atas kesempatan besar untuk bekerja bersama juara dunia dengan banyak gelar dan level tinggi,&qu

"KEAJAIBAN SHALAT 5 WAKTU"

Ali bin Abi Talib r.a. berkata, "Sewaktu Rasullullah SAW duduk bersama para sahabat Muhajirin dan Ansar, maka dengan tiba-tiba datanglah satu rombongan orang-orang Yahudi lalu berkata, 'Ya Muhammad, kami hendak bertanya kepada kamu kalimat-kalimat yang telah diberikan oleh Allah kepada Nabi Musa A.S. yang tidak diberikan kecuali kepada para Nabi utusan Allah atau malaikat muqarrab.' Lalu Rasullullah SAW bersabda, 'Silahkan bertanya.' Berkata orang Yahudi, 'Coba terangkan kepada kami tentang 5 waktu yang diwajibkan oleh Allah ke atas umatmu.' Sabda Rasullullah saw, 'Shalat Zuhur jika tergelincir matahari, maka bertasbihlah segala sesuatu kepada Tuhannya. Shalat Asar itu ialah saat ketika Nabi Adam a.s. memakan buah khuldi. Shalat Maghrib itu adalah saat Allah menerima taubat Nabi Adam a.s. Maka setiap mukmin yang bershalat Maghrib dengan ikhlas dan kemudian dia berdoa meminta sesuatu pada Allah maka pasti Allah akan mengkabulkan per

Kumpulan Fakta-fakta Unik

I. Fakta Unik: Semua Tentang Binatang Dunia binatang sangat menarik untuk kita amati. Selain tingkah laku mereka, juga banyak hal yang perlu kita ketahui, bahkan bisa bikin kita terpana bila mengetahuinya. Coba perhatikan fakta-fakta berikut ini: 1. Kalau kita berbicara tentang hewan tercepat di muka Bumi, maka seringkali kita mengaitkannya dengan cheetah , spesies kucing besar yang hidup di dataran Afrika. Diduga kecepatan kucing ini berkisar pada angka 70 mph (114 km/jam). Namun, tahukah kamu bahwa hewan tercepat sebenarnya dipegang oleh seekor burung yang bernama The Peregrine Falcon ( Falco peregrinus ) dengan kecepatan yang pernah tercatat adalah 390 km/jam (242.3 mph)! Bandingkan dengan kecepatan tertinggi yang pernah dicapai oleh mobil balap F1 yang hanya berkisar pada angka 370 km/jam (229mph)! Hewan yang memiliki populasi tersebar di seluruh benua kecuali Antartika ini mulai terancam punah akibat rusaknya habitat tempat mereka tinggal oleh aktivitas manusia. 2. Tahu